Ayo nglestarekno Budoyo Jowo ben ora ilang Soko Bumi Nusantoro

4 Manfaat Corat-Coret

Tak selamanya mencorat-coret di sembarang tempat berefek buruk, nyatanya masih ada efek dan dampak baiknya juga kok.

Menurut art therapist, menuliskan apapun yang ada di pikiran dalam selembar kertas bisa menjadikan pikiran semakin rileks. Dilansir brilio.net dari Huffingtonpost, Rabu (24/6), ini empat manfaat lainnya dari doodling.

4 Manfaat Corat-Coret

1. Menambah kreativitas

Prinz mengatakan, saat doodling, banyak seniman merenungkan banyak hal sehingga mereka menemukan jalan baru untuk berkreasi. Bahkan untuk seniman profesional, mencorat-coret adalah cara kreatif yang kurang dimanfaatkan.

2. Meningkatkan konsentrasi

Penelitian yang dipublikasikan pada tahun 2009 membuktikan bahwa peserta yang mencorat-coret kertas sambil mendengarkan panggilan telepon mampu mengingat 29% informasi lebih baik dari pada mereka yang hanya mencatat.

Penulis studi yang juga seorang profesor psikologi di Plymouth University di Inggris, Jackie Andrade memperkirakan, mencoret-coret sambil mendengarkan seseorang bicara dapat meningkatkan kesehatan otak.

3. Lebih produktif

Seorang profesor filsafat di Universitas New York Graduate Center, Jesse Prinz mempelajari doodling dalam konteks seni. Hasilnya, cukup mengejutkan. Doodling membutuhkan konsentrasi yang baik sehingga dia sampai pada kesimpulan, doodling bisa membuat diri lebih fokus sehingga seseorang jauh lebih produktif.

4. Mengurangi pikiran negatif

Doodling adalah kegiatan yang bersifat artistik dan menyenangkan. Jadi saat melakukan ini, hanya ada perasaan senang dan pikiran positif. Pikiran yang positif ini akan mengalahkan semua pikiran negatif yang ada.

sumber brilio.net dari Huffingtonpost
Tag : Berita
Back To Top