Ayo nglestarekno Budoyo Jowo ben ora ilang Soko Bumi Nusantoro

6 Penyebab Sering Lelah dan Solusinya

Apakah kalian sering merasa bahwa seakan hari-harimu melelahkan setiap harinya? Pernah saya rasakan kenapa kok bisa hari terasa melelahkan, capek sekali.

Ternyata setelah berolahraga secara rutin, dalam hal ini seminggu tiga kali, semuany perasaan lelah tersebut hilang dengan sendirinya.

Bahkan dapat tidur dengan nyenyaknya setiap malam.

Berikut faktor-faktor yang perlu diperhatikan, seperti dilansir laman India Times, Senin (2/11).




6 Penyebab Sering Lelah dan Solusinya


1. Kurang tidur

Penelitian terbaru menunjukkan banyak dari kita bertahan hidup pada apa yang disebut sampah tidur. Yakni ketika kita bangun terlalu sering sepanjang malam yang mengakibatkan kita merasa lelah keesokkan harinya.

Solusi: Sebaiknya Anda tidur tepat waktu dan menghindari menatap screen handphone satu jam sebelum waktu tidur, mandi santai dan minum secangkir susu hangat.

2. Jarang olahraga

Menghindari olahraga karena Anda tidak suka capek? Olahraga teratur membuat jantung dan paru-paru bekerja lebih efisien, memberikan oksigen dan nutrisi penting ke seluruh tubuh.

3. Kafein

Kafein benar-benar membuat kita merasa lebih lelah setelah efeknya hilang. Hal ini terjadi karena zat kimia yang terdapat pada otak kita tidak suka diganggu oleh stimulan sehingga melepaskan bahan kimia untuk mengurangi respon peringatan.

4. Kekurangan zat besi

Penelitian menunjukkan bahwa sekitar sepertiga dari perempuan mengalami kekurangan zat besi akibat datang bulan. Beberapa orang yang memiliki kadar zat besi rendah menderita anemia.

Solusi: Makan makanan kaya zat besi salam diet Anda, seperti daging tanpa lemak, sayuran hijau tua, kacang-kacangan, buah-buahan kering dan buah jeruk kaya akan vitamin C.

5. Dehidrasi

Peran air dalam tubuh sangat penting. Walau hanya kehilangan 2 persen dari kadar air yang normal dalam tubuh, tekanan darah akan turun dan tidak cukup darah sampai ke otak atau otot. Hasilnya sakit kepala, kelelahan, dan kehilangan konsentrasi.

Solusi: Cobalah untuk minum air setiap dua jam.

6. Mengonsumsi gula berlebihan

Minuman energi mengandung gula dan makanan ringan seperti biskuit, cokelat dan keripik menyebabkan lonjakan tajam dalam kadar gula darah yang bisa membuat Anda lelah.

Solusi: Hindari karbohidrat putih seperti roti dan pasta yang cepat mengkonversi gula dalam tubuh. Pilih karbohidrat gandum seperti roti lumbung, gandum pasta dan beras merah.

sumber:
jpnn.com
Tag : Kesehatan
Back To Top