Teknologi saat ini sedang sangat berkembang sekali dibandingkan pada tahun 80 atau 90an. Terutama dunia internet yang semakin luas dan globalisasi. Handphone juga semakin berkembang saja dari waktu ke waktu.
Kemajuan teknologi memang dapat memberikan pengaruh yang positif, akan tetapi bisa juga memberikan pengaruh negatif bahkan dapat memicu timbulnya kejahatan.
Anda tentunya pernah mendengar terjadinya kasus penculikan yang berawal dari pertemanan dalam jejaring sosial.
Kasus tersebut menjadi bukti jika teknologi tidak dimanfaatkan untuk hal-hal yang sesuai aturan, tentu saja akan menjadi penyebab timbulnya pelanggaran hak warga negara.
Selain itu juga, kemajuan teknologi dalam bidang produksi ternyata dapat menimbulkan dampak negatif, misalnya saja munculnya pencemaran lingkungan yang bisa mengakibatkan terganggunya kesehatan manusia.