Ayo nglestarekno Budoyo Jowo ben ora ilang Soko Bumi Nusantoro

7 Makanan Anti Penuaan Dini

Dilansir dari Boldsky, Kamis (18/1) ada tujuh resep dari bahan-bahan alami untuk memperlambat penuaan dini.

1. Pisang

Pisang mengandung senyawa anti penuaan seperti vitamin A, B, dan E, dan mineral penting seperti potassium dan seng yang membantu mempertahankan cahaya.

2. Madu

Madu adalah salah satu pelembab alami terbaik dan kaya antioksidan. Itu sebabnya, madu sering digunakan sebagai kosmetik.

3. Kentang

Kentang merupakan sumber vitamin C yang kaya dan bisa memperlambat penuaan.

Vitamin C membantu regenerasi kolagen untuk menghambat garis-garis halus dan keriput.



4. Wortel

Wortel kaya vitamin A yang membantu regenerasi kolagen, sehingga bisa memudarkan keriput. Vitamin C di dalamnya efektif menghilangkan garis-garis halus.

5. Santan Kelapa

Santan bersifat antiinflamasi dan kaya antioksidan. Santan membantu peremajaan kulit, membuat kulit halus dan juga mengurangi garis-garis halus dan keriput.

6. Pepaya
Pepaya mengandung enzim yang disebut papain yang membersihkan pori-pori tersumbat. Siapkan potongan papaya matang.

7. Yogurt

Yogurt mengandung asam ringan yang disebut asam laktat dan membantu mengecilkan pori-pori. Yogurt juga bisa mengencangkan kulit.

sumber:
jpnn.com
Tag : Berita
Back To Top