Ayo nglestarekno Budoyo Jowo ben ora ilang Soko Bumi Nusantoro

Kenali 8 Tanda Kelebihan Gula

Apakah Anda tahu lemak tidak membuat gemuk, tapi gula yang mennyebabkan hal itu. Jika Anda telah mencoba menurunkan berat badan dengan makan diet rendah lemak, tapi masih mengonsumsi gula dan karbohidrat lainnya, maka jangan kaget jika berat badan tetap naik.

Gula juga bisa mendatangkan malapetaka dalam usus, yang menghambat penurunan berat badan.

Terlalu banyak konsumsi gula bisa meningkatkan risiko diabetes tipe 2. Jika Anda sering merasa haus terlepas dari makan teratur dan hidrasi, maka itu tandanya, Anda harus segera berkonsultasi dengan dokter.

1. Keinginan untuk mengonsumsi karbohidrat dan gula.

Jika Anda kerap makan makanan ringan bergula setiap hari begitu banyak, maka disarankan untuk menghindari makanan olahan dan gula putih. Anda bisa menggantinya dengan gula alami.





2. Lesu.

Jika Anda merasa selalu lelah dan sering mengonsumsi gula untuk menghilangkan kelelahan, maka gula darah Anda mungkin bisa naik turun. Meskipun makanan tinggi gula meningkatkan energi, namun makanan itu juga bisa buat Anda lelah.

3. Daya tahan tubuh menurun.

Kelebihan asupan gula bisa merusak sel-sel darah putih Anda, yang memengaruhi daya tahan tubuh. Nah, jika Anda sering jatuh sakit, maka Anda mungkin perlu memeriksa asupan gula.

4. Kecemasan.

Gula bisa mengacaukan hormon dan menyebabkan perubahan suasana hati dan masalah kecemasan. Gula memiliki kapasitas untuk membuat emosi Anda naik turun.

5. Jerawat.

Gula juga bisa merusak kulit Anda, menyebabkan jerawat dan ketidakseimbangan lainnya. Kulit dan rambut adalah indikator dari apa yang terjadi di dalam tubuh Anda. Jika Anda memiliki masalah kulit yang mengganggu, tampaknya Anda harus memperhatikan asupan gula.

6. Berat badan mendadak naik.

7. Tekanan darah tinggi.

Kebanyakan orang hanya menghubungkan garam dengan tekanan darah tinggi, namun menurut studi oleh University of Colorado, hipertensi dan konsumsi gula yang berlebihan juga terkait.

8. Diabetes.

sumber:
jpnn.com
Tag : Kesehatan
Back To Top